Universitas Negeri Malang, Jumat, 31 Maret 2023 – Pengurus Kelurahan BPI UM melakukan audensi dengan Direktur Kemahasiswaan Universitas Negeri Malang (UM), pada hari Jumat, 31 Maret 2023. Pertemuan yang berlangsung di Lantai 2 Rektorat UM ini membahas berbagai topik yang berkaitan dengan pengembangan potensi mahasiswa serta meningkatkan kerja sama program kelurahan dan program kemahasiswaan UM.
Dalam audensi tersebut, pengurus BPI berbagi pengalaman dan informasi terkait prestasi dan kegiatan yang telah mereka lakukan selama menjadi mahasiswa. Mereka juga menyampaikan berbagai tantangan yang dihadapi dalam menjalani studi di perguruan tinggi.
Direktur Kemahasiswaan dan Alumni UM, Dr. Heny Kusdiyanti, S.Pd., M.M., menyambut baik audensi tersebut dan menyampaikan apresiasi keinginan Pengurus Kelurahan BPI berkolaborasi dengan Kemahasiswaan UM. Beliau juga menyampaikan komitmen UM untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memperkuat kerjasama dengan berbagai pihak untuk mendukung pengembangan potensi mahasiswa. “Kami dengan senang hati jika Para Awardee bisa terlibat langsung dalam kegiatan kemahasiswaan, bahkan jika perlu intersip di UM akan kami fasilitasi” Ujar Heny
Selain itu, dalam audensi tersebut juga dibahas tentang program-program dan kegiatan yang dapat dilakukan untuk memperkuat pengembangan potensi mahasiswa di UM. Direktur Kemahasiswaan UM beserta jajarannya berharap ada pertemuan lanjutan untuk duduk bersama melakukan sinkronisasi program yang bisa dilakukan bersama-sama.
Salah satu hasil dari kegiatan ini adalah Kemahasiswaan mengirimkan surat kepada kepala UPT Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Negeri Malang terkait Permohonan website dan email BPI UM. Selain itu, Diretur Kemahasiswaan menindaklanjuti permintaan BPI UM terkait sekretariat BPI UM akan segera direalisasikan.
Audensi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara BPI dan UM dalam mendukung pengembangan potensi mahasiswa serta meningkatkan kualitas kelembagaan. Selain itu, audensi ini juga menjadi ajang untuk saling berbagi pengalaman dan pengetahuan antara para penerima beasiswa BPI dan Direktur Kemahasiswaan dan Alumni UM. (Divisi Media dan Komunikasi BPI UM)
Leave a Reply